Daftar isi
Bakso Homemade.
Bunda harus have Bakso Homemade Menggunakan 30 Komposisi dan 6 Langkah. Inilah cara Anda memasak .
Bahan-bahan Yang Digunakan :
- Bakso:.
- 500 gram daging ayam fillet.
- 8 sdm tepung kanji munjung.
- 150 gram es batu.
- 2 sdm bawang merah goreng.
- 2 sdm bawang putih goreng.
- 1/2 sdt baking powder.
- 1/2 sdt kaldu jamur.
- 1/2 sdt garam.
- 1 bungkus merica bubuk.
- 1 butir putih telur.
- Kuah bakso.
- 8 siung bawang putih.
- 8 buah kemiri.
- 4 sdt merica utuh.
- 1/4 kg tetelan sapi/ ayam.
- 1/2 sdm garam.
- 1/2 sdm kaldu jamur.
- 1 sdt motto.
- 1/2 sdm gula pasir.
- 4 liter air.
- 2 sdm minyak goreng.
- Mie.
- 10 keping mie keriting.
- 1 liter air.
- 1/2 sdm minyak goreng.
- Bahan taburan.
- 4 lembar daun bawang.
- 4 lembar daun seledri.
- Secukupnya bawang goreng.
Langkah Membuat :
- Masukkan ayam yang sudah dipotong kecil-kecil dicuci bersih, es batu yang sudah di hancurkan kecil-kecil, bawang putih goreng, bawang merah goreng, kaldu jamur, garam, putih telur, baking powder, dan merica bubuk kemudian blender hingga halus.
- Masukkan tepung kanji lalu uleni hingga rata selama 5 menit (kunci bakso kenyal).
- Didihkan air lalu cetak dengan menggunakan tangan dan sendok yang sudah dibasahi air agar tidak lengket kemudian rebus bakso hingga mengapung lalu biarkan direbus 5 menit setelah bakso mengapung, angkat dan tiriskan, hasilnya beneran kenyal bisa mantul mantul hihihi.
- Panggang kemiri lalu aluskan semua bumbu kuah bakso.
- Tumis bumbu halus bakso hingga harum lalu masukkan ke air yang sudah diberi tetelan sapi atau ayam kemudian rebus hingga matang, terakhir koreksi rasa.
- Rebus mie hingga matang, iris-iris daun bawang dan seledri. Kemudian tata dalam satu wadah mie, daun bawang, daun seledri, bawang goreng, bakso, dan kuah. Siap disajikan.