Daftar isi
Lidah kucing.
Bunda harus have Lidah kucing Menggunakan 8 Komposisi dan 10 Caranya. Inilah cara Anda memasak .
Komposisi Yang Digunakan :
- 200 ml putih telur (di dapat dari 6 butir telur ukuran sedang).
- 200 gram margarin (pakai blu*ba*d cake and cookies 1 sacet).
- 170 gram butter (wism*n).
- 200 gram gula halus.
- 280 gram tepung protein rendah (ku*ci b*ru).
- 20 gram tepung maizena.
- 20 gram susu bubuk full cream (danc*w gold).
- 1 sacet vanili.
Langkah-langkah Cara Memasak :
- Ayak terlebih dahulu tepung terigu, maizena, susu bubuk dan vanili. Sisihkan.
- Kocok putih telur dengan kecepatan tinggi hingga putih kaku, jika sudah sisihkan..
- Kocok pada wadah terpisah : butter, margarin dan gula halus hingga pucat dan mengembang..
- Masukan terigu yang sudah di campur dan diayak tadi kedalam adonan butter dan margarin secara bertahap dan aduk hingga rata baru masukan lagi sampai adonan tercampur rata menggunakan spatula.
- Jika terigu dan butter sudah tercampur rata, masukan kocokan telur tadi secara bertahap juga sampai adonan putih telur habis..
- Masukan adonan dalam plastik segitiga, masukan dulu semua adonan lalu ikat dengan karet (aku dapat 4 kantong plastik segitiga).
- Jangan lupa panaskan oven terlebih dahulu (pakai oven kompor di panaskan 15 menit dalam keadaan pintu oven terbuka).
- Oleskan loyan lidah kucing margarin lalu cetak adonan..
- Panggang adonan pada oven di bagian tengah dan atas selama 15 menit, lalu tukar posisi loyang agar matang merata..
- Jika warna sudah ada coklat keemasan angkat. Dan didinginkan sebentar lalu copotkan pada loyang..